Jumat, 11 Februari 2011

PELATIHAN METODE MEMBACA AHE (ANAK HEBAT)


Pada tanggal 21 Januari 2011, Lembaga Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Bina Insani Cilacap menyelenggarakan Pelatihan Metode Membaca AHE (Anak Hebat), yang bekerja sama dengan AHE Pusat dari Kertosura, Kuta Arjo.

Pembicara tunggal adalah RAHMAT S (Penyusun Metode AHE). Menurut RAHMAT S, munculnya metode AHE berawal dari keprihatinan bersama bahwa lembaga prasekolah seperti TK/PAUD telah berorientasi akademis. Lembaga TK/PAUD telah beralih fungsi dari lembaga yang seharusnya mengembangkan segala potensi kecerdasan peserta didik, menjadi lembaga yang mengajarkan calistung (baca, tulis, hitung). Kita dapat lihat pada realitas yang ada. Pembelajaran di hampir semua lembaga prasekolah (TK/PAUD) sudah sama seperti di SD.


Jika fenomena ini dibiarkan, dikhawatirkan Indonesia akan mengalami loss generation (generasi yang hilang). Artinya otak anak yang sedemikian hebat direduksi hanya berkutat pada latihan membaca, menulis dan hitung.

Munculnya metode membaca AHE merupakan salah satu usaha mengembalikan lembaga pendidikan prasekolah (TK/PAUD) kembali pada jalur yang semestinya. Bahwa mengembangkan semua potensi peserta didik adalah tujuan utama lembaga prasekolah. Tanggung jawab membaca dan menulis jangan dibebankan pada lembaga TK/PAUD, tetapi pada lembaga lain seperti les membaca. Selain itu, lembaga les baca juga dapat menambah penghasilan guru TK/PAUD kerena honor guru TK/PAUD relatif rendah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar